You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Naik Trasjakarta dan MRT Masyarakat Nonton Konser Akbar di Monas
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Tantri dan Marlita Pilih Naik Transjakarta ke Lokasi Konser Jakarta Bersorak

Tantri (20) dan Marlita (19) warga Batu Ceper, Tangerang, Banten dengan semangat melangkahkan kakinya turun dari bus Transjakarta. 

Selain mudah dan murah, kita tidak perlu repot mikirkan parkiran,

Keduanya sengaja datang dari tempat tinggalnya di Batu Ceper ke lokasi konser Jakarta Bersorak di kawasan Monas menggunakan bus Transjakarta. 

Apresiasi dan Kompetisi Seni Pelajar akan Digelar di Jakpus

"Selain mudah dan murah, kita tidak perlu repot mikirkan parkiran," ujarnya, Minggu (8/9).

Menurutnya, konser musik yang diselenggarakan oleh Jakarta Simfonia Orchestra dan Jakarta Oratorio Society tersebut sangat bagus karena bisa menjadi alternatif hiburan dan liburan bagi warga. 

"Yang jelas, di sini kita bisa menikmati suguhan musik klasik dengan nyaman dan gratis," ujarnya. 

Hal senada juga diutarakan Martinus (55), warga RT 03/05, Kelurahan Pondok Labu, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan. 

Katanya, ia sengaja datang memboyong istri dan ketiga anaknya ke lokasi konser menggunakan MRT. 

"Kami naik kereta MRT dari stasiun Fatmawati dan turun di stasiun HI," katanya. 

Dituturkan Martinus, selain untuk menjajal kereta MRT, ia dan keluarga bisa duduk dengan nyaman serta tidak terkena macet. 

"Terima kasih Pemprov DKI karena telah memberikan transportasi yang aman, nyaman dan cepat serta memberikan tontonan orkestra gratis bagi warga," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3660 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1060 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye905 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye902 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye865 personNurito